-->

Rakor HUT Ke 71 Desa Sendangsari Tahun 2017

Rakor HUT Ke 71 Desa Sendangsari Tahun 2017Rakor HUT Ke 71 Desa Sendangsari Tahun 2017
Bhabinkamtibmas Desa Sendangsari Aiptu Tetepana menghadiri rapat koordinasi hari jadi ke 71 Desa Sendangsari bertempat di Balai Desa Sendangsari Pajangan Bantul, Rabu (25/10/2017).

Rapat dipimpin oleh Lurah Sendangsari Muhammad Irwan Susanto, S.T. dan dihadiri DPRD Kab. Bantul H. Sapta Sarosa, S. Psi. (Ketua Desa Budaya), Ketua LPMD Desa Sendangsari Bpk. Dalijo (Ketua Kegiatan), Pamong, Dukuh, PKK, Karang Taruna Desa Sendangsari Seta Jalanidhi Timur (Sejati).

Dalam membuka acara ini Lurah Sendangsari Muhammad Irwan Susanto, S.T. mengatakan, “laporan penyerapan anggaran pembangunan Desa Sendangsari mendapat nilai baik. Desa juga sudah mengadakan pemilihan pengisian Pamong Desa Sendangsari dan akan dilakukan pelantikan tanggal 2 November 2017. Acara HUT Desa Sendangsari dilaksanakan rencananya akan dimulai tanggal 18 November 2017. Dengan anggaran yang ada mari kita pikirkan bersama pelaksanaanhari jadi ke 71 Desa Sendangsari”, katanya.

"Berbagai rencana acara kegiatan disampaikan dalam acara ini. Tahun 2017 ini HUT Desa Sendangsari diperingati secara sederhana dengan acara utama upacara adat yang rencananya dilaksanakan di lapangan Kamijoro. Akan dilakukan keseimbangan antara pentas seni dan religinya", tutur Ketua LPMD Desa Sendangsari Bpk. Dalijo.

Acara hari jadi ke 71 Desa Sendangsari akan dilakukan acara-acara yakni Ziarah kubur mantan Pamong Desa (Lurah), panembahan bodo, Ki Ageng Mangir, Sabtu (18/11). Mujahadah Akbar, Sabtu (18/11). Gelar seni Budaya Sendangsari, Minggu (19/11). Gelar aseni Budaya, Senin (20/11). Gelar Seni Budaya, Selasa (21/11). Pentas Kethoprak Pamong, Jumat (24/11). Jalan sehat, Minggu (26/11).

DPRD Kab. Bantul H. Sapta Sarosa, S. Psi., menawarkan diadakannya pagelaran Wayang kulit dengan menggunakan dana aspirasi platform anggaran ± Rp 20 juta.

Bhabinkamtibmas Desa Sendangsari Aiptu Tetepana akan membantu dalam pengurusan izin kegiatan dan pengamanan setiap kegiatan acara. (Sihumas Polsek Pajangan)

25.2-10-2017 Rakor Hari Jadi Ke 71 Desa Sendangsari Pajangan Bantul

Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger