-->

Wisata Pajangan - Pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW Di Desa Wisata Santan Guwosari Pajangan

Pajangan, Bantul - Jumat 18 Desember 2015 jam 20.00 Wib, bertempat di Masjid Ar Ridlo Dusun Santan RT 02 Guwosari Pajangadan Bantul berlangsung pengajian umum dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Khaul KH. Abdurrohman Wahid bersama Gus Muwafiq dari Sleman Yogyakarta.

Hadir dalam acara tersebut Lurah Guwosari H. Muh. Suharto, Kepala Dukuh Santan Bpk. Mudakir, Bhabinkamntibmas Desa Guwosari Bripka Supri Handono, Rois Mbah Wakidan, Kiyai Ahmadi, Takmir Masjid Abdul Bani, KH. Misbahrudin dan ratusan jamaah.

Lurah Guwosari dalam sambutanya berharap para jamaah dapat menyimak dan mempraktekan dalam kehidupan sehari hari. Dan menghimbau warga pada musim hujan ini untuk menjaga kebersihan lingkungan masing-masing karena biasanya nyamuk mudah berkembang. Serta Pohon-pohon yang dikhawatirkan roboh agar di tebang untuk mengantisipasi jatuhnya korban.

Gus Muwafiq dalam tauziahnya menyampaikan nikmat yang paling besar di dunia ini adalah nikmat iman kepada Alloh SWT dan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW. Peringatan Maulid ini diperingati di seluruh dunia, namun di Arab Saudi sendiri ada pelarangan karena bertepatan dengan meninggalnya cucu Nabi Muhammad SAW sendiri.

Nabi Muhammad SAW merupakan Rahmatan Lil’alamin, rahmat untuk umat manusia dan alam semesata. Selama masih disebut manusia harus ikut ajaran Nabi Muhammad SAW sebagai Nabi penutup, Nabi Akhir Zaman.

Alloh SWT menciptakan agama Islam dengan berbangsa-bangsa dan bersuku-suku, kita harus menyadari kekurangan dan kelebihan masing-masing serta menjaga ukuwah keIslaman sehingga Islam benar-benar kuat. Mulai Masjid, Madrasah, penghafal Alqur’an dan Jama'ah Haji yang terbanyak adalah Negara kita Indoensia.

Selama acara berlangsung personil Polsek Pajangan melakanakan pengamanan dibantu Linmas hingga acara berakhir aman tertib. (Sihumas Polsek Pajangan)



Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger