-->

Bhabinkamtibmas Triwidadi Hadiri Baksos UPY Prodi Matematika Di Butuh Kidul Triwidadi Pajangan

Pajangan - Minggu 17 Januari 2016 jam 09.00 Wib, Bhabinkamtibmas Desa Triwidadi Aiptu Ngadiman menghadiri acara Baksos UPY (Universitas PDRI Yogyakarta) Program Studi (Prodi) Matematika bertempat di rumah Bpk. Bpk. Sugiyanto Butuh Kidul RT 03 Triwidadi Pajangan Bantul.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Dekan 3 Sigit Handoki, SH, MH, Ketua prodi (studi) Matematik Dian Arista Istikomah, Lurah Triwidadi Slamet Riyanto, Ketua Panitia Baksos Sdri. Sian Tri Kasanah, Bhabinkamtibmas Triwidadi Aiptu Ngadiman dan Koramil Pajangan Peltu Rasula dan Babinsa Sertu Agus Pamungkas. Peserta kegiatan sejumlah ± 200 orang.

Ibu Dian Arista Istikomah menyampaikan Terima kasih kepada Bpk. Dukuh Suyud dan Bpk. Lurah Triwidadi yang sudah menijinkan kegitan ini, semoga kami bisa lebih dekat dan dikenal oleh msyarakat Butuh Kidul. Kegiatan ini merupkan kegiatan tahunan Prodi Matematika. Pihaknya juga siap menerima anak-anak dari warga Butuh Kidul yang ingin melanjutkan kuliah di UPY untuk Prodi Matematika. Semoga kegiatan ini berkenan di hati warga masyarakat Butuh Kidul dan sekaligus membawa manfaat yang baik. Ia juga mengucapkan terimakasih atas kreatifitas dari para Mahasiswanya yang mengadakan kegiatan ini untuk masyarakat.

Slamet Riyanto Lurah Triwidadi mengatakan berterimakasih kepedulian sosial dari UPY Prodi Matematika untuk warganya di Butuh Kidul. Mahasiswa tidak hanya belajar logika namun juga juga belajar mengolah rasa dan akhlak. Ia berharap kegiatan ini juga bisa memberi informasi kepada Masyarakat mengenai kesiapan masyarakat dalam menghadapi perdagangan bebas MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) 2015 dan informasi lainnya. UPY juga dapat mensosialisasikan Prodi Matematikanya sehingga warga masyarakat mengerti. Ia salut atas pemberian ketrampilan-ketrampilan untuk warganya yang membantu mengembangkan usaha ekonomi produktif di Butuh Kidul.

Mahasiswa UPY Prodi Matematika dalam Baksos ini mengadakan beberapa kegiatan diantaranya pemberian sembako gratis, cek kesehatan gratis, bazar pakaian layak pakai dan murah, lomba mewarnai untuk anak-anak Paud dan TK, pelatihan ketrampilan pembuatan sirup daun pisang dan ketrampilan lainnya yang bermanfaat untuk masyarakat Butuh Kidul. Hingga selesainya acara Baksos tersebut situasi dalam keadaan kondusif aman dan tertib. (Sihumas Polsek Pajangan).



Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger