-->

Kapolsek Pajangan Hadiri Sosialisasi Pemeliharaan Jaringan Irigasi Kadisono Dan Beji Di Balai Desa Sendangsari

Pajangan - Kapolsek Pajangan AKP Suyanto, S.H. menghadiri acara sosialisasi pelaksanaan kegiatan Rehabilitasi/Pemeliharaan Jaringan Irigasi Dana APBD Kabupaten Bantul Tahun Anggaran 2016 (DAK) untuk pengerjaan Pengadaan Bangunan Pembawa Irigasi Paket 1, Paket 3 Rehabilitasi DI. (Daerah Irigasi) Kadisono dan Pekerjaan Pengadaan bangunan pembawa Irigasi Paket II, Paket 2 Rehabilitasi DI. Beji bertempat di Balai Desa Sendangsari Pajangan Bantul, Jumat 2 September 2016 jam 13.00 Wib.

Hadir dalam acara ini Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kab. Bantul Bpk. Purwanto, Danramil 18/Pajangan Kapten Inf. Suyadi, Kasi Ekbang dan LH Kec. Pajangan Budi Suryono, S.Sos, Lurah Sendangsari Muhammad Irwan Susanto, ST, Bhabinkamtibmas Desa Sendangsari Aiptu Tetepana, Kepala Dukuh, Pamong, Kelompok Tani dan warga masyarakat sekitar area peningkatan pembangunan irigasi ± 50 orang.

Danramil 18/Pajangan Kapten Inf. Suyadi mengatakan mendukung dalam pembangunan ini untuk peningkatan hasil pertanian. TNI bekerjasama dengan Kementeian Pertanian dalam meningkatkan ketahanan pangan Indonesia.

Kapolsek Pajangan AKP Suyanto, S.H dalam kesempatan ini mengatakan Polsek Pajangan sangat mendukung, siap membantu dan bekerjasama dalam peningkatan pembagunan saluran irigasi DI. Kadisono dan DI. Beji guna meningkatkan hasil pertanian di Pajangan khususnya Sendangsari guna peningkatan kesejahteraan masyarakat Pajangan.

Usulan peningktan DI. Kadisono sudah diusulkan dalam Musrenbang Kec. Pajangan. Kita merasa bersyukur saat ini sudah bisa direalisasikan dan ditambah dengan DI. Beji, ungkap Budi Suryono Kasi Ekbang Dan LH mewakili Camat Pajangan.

Dalam sosialisasinya Purwanto Dinas SDA Kab. Bantul menawarkan kepada masyarakat yang hadir apakah dana peningkatan ini diterima atau tidak dan dijawab peserta sosialisasi sangat mau menerimanya. Pembagunan ini merupakan usulan dari Musrenbang Kec. Pajangan. Pembangunan DI. Kadisono mendapat alokasi dana Rp 283.100. 000, pengerjaan oleh CV. Naga Betlian dari Nogosari, Trirenggo, Bantul. Sedangkan DI. Beji mendapat ± Rp 252 juta dan pengerjaan oleh CV. Kartika Jaya dari Dusun Plembutan, Tolboyo Barat, Playen, Gunungkidul. Masing-masing pengerjaan sebanyak 90 hari, DI. Kadisoni dimulai tanggal 26 Agustus hingga 23 November 2016 dan DI. Beji 25 Agustus hingga 22 November 2016, semoga pembangunan ini tepat waktu dan tepat guna, nantinya.

Dalm pembangunan ini tidak ada ganti rugi terhadap tanaman yang ditebang, pihak rekanan akan membantu penebangan. Tenaga kerja akan diprioritas dari masyarakat sekitar lokasi. Fasilitas umum yang rusak akibat pengerjaan akan diganti oleh pihak rekanan. Pak Dukuh diminta mencarikan rumah kosong untuk menginapkan tenaga kerja dari luar daerah, tabahnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab dan pada intinya masyarakat setuju dan rela atas segala hal akibat pembangunan ini dan akan turut serta dalam pembagunan. Acara selesai pada jam 15.30 Wib dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan).


Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger