Dalam rangka menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat saat Malam Takbir dan Sholat Idul Fitri 1438 H di wilayah Hukum Polsek Pajangan, Kapolsek Pajangan AKP Suyanto, S.H. menerjunkan seluruh anggotanya untuk pengamanan giat tersebut, Sabtu (24/6/2017) jam 19.00 Wib.
Kapolsek menyampaikan kepada anggotanya pengaman harus dilakukan, mengingat pada malam takbir Idul Fitri ini akan terjadi peningkatan aktivitas masyarakat, kendaraan, berbelanja maupun takbit keliling.
Dalam pengamanan ini kedepankan sisi preventif dan penegakan hukum merupakan upaya terakhir. Objek pengamanan adalah tempat-tempat dimana terjadi kegiatan masyarakat seperti acara takbir keliling dusun, Rutan bantul dan pusat kegiatan masyarakat lainnya, jelasnya
Kepada seluruh anggota untuk bekerja dengan Ikhlas, tulus dan penuh semangat dalam tugas mulia tersebut. “Lakukan tugas dengan ikhlas, layani masyarakat dengan baik, jaga keselamatan saat bertugas dan semoga menjadi amal ibadah kita”, jelasnya.
Dalam pengamanan ini anggota ditempatan diposnya masing-masing sesuai ploting yang telah diberikan. Kapolsek Pajangan berharap kegiatan malam takbir dan Sholat Idul Fitri 1438 H di Kec. Pajangan berlangsung dengan aman dan tertib serta khusuk.
Kapolsek Pajangan AKP Suyanto, S.H. dan Kasat Binmas Polres Bantul AKP Handiko Widiyanto, S.H., M.H. mengamankan Rutan Bantul dan berkoordinasi dengan Kepala KPR (Kesatuan Pengamanan Rutan) Kelas II B Bantul Agus Subagja, SH.
warga binaan dan seluruh Masjid di Pajangan mengadakan takbir di tempat dan takbir keliling lingkungan setelah mendengar pengumuman dari Menreri Agama RI bahwa hari Raya Idul Fitri 1438 H jatuh Minggu (25/6). Warga binaan Rutan Bantul melaksanakan takbir hingga jam 21.00 Wib dalam keadaan aman kondusif.
Kapolsek Pajangan mengadakan patroli ke daerah lainnya di Kecamatan Pajangan, Pos Pantau Sindon dan Pos Induk RAPI Kec. Pajangan di Kayuhan Kulon Triwidadi Pajangan. (Sihumas Polsek Pajangan)
Link Album foto tidak tampil, silahkan buka posting ini dengan Chrome:
24.3-6-2017 Pengamanan Malam Takbir 1438 H Kecamatan Pajangan
Kapolsek menyampaikan kepada anggotanya pengaman harus dilakukan, mengingat pada malam takbir Idul Fitri ini akan terjadi peningkatan aktivitas masyarakat, kendaraan, berbelanja maupun takbit keliling.
Dalam pengamanan ini kedepankan sisi preventif dan penegakan hukum merupakan upaya terakhir. Objek pengamanan adalah tempat-tempat dimana terjadi kegiatan masyarakat seperti acara takbir keliling dusun, Rutan bantul dan pusat kegiatan masyarakat lainnya, jelasnya
Kepada seluruh anggota untuk bekerja dengan Ikhlas, tulus dan penuh semangat dalam tugas mulia tersebut. “Lakukan tugas dengan ikhlas, layani masyarakat dengan baik, jaga keselamatan saat bertugas dan semoga menjadi amal ibadah kita”, jelasnya.
Dalam pengamanan ini anggota ditempatan diposnya masing-masing sesuai ploting yang telah diberikan. Kapolsek Pajangan berharap kegiatan malam takbir dan Sholat Idul Fitri 1438 H di Kec. Pajangan berlangsung dengan aman dan tertib serta khusuk.
Kapolsek Pajangan AKP Suyanto, S.H. dan Kasat Binmas Polres Bantul AKP Handiko Widiyanto, S.H., M.H. mengamankan Rutan Bantul dan berkoordinasi dengan Kepala KPR (Kesatuan Pengamanan Rutan) Kelas II B Bantul Agus Subagja, SH.
warga binaan dan seluruh Masjid di Pajangan mengadakan takbir di tempat dan takbir keliling lingkungan setelah mendengar pengumuman dari Menreri Agama RI bahwa hari Raya Idul Fitri 1438 H jatuh Minggu (25/6). Warga binaan Rutan Bantul melaksanakan takbir hingga jam 21.00 Wib dalam keadaan aman kondusif.
Kapolsek Pajangan mengadakan patroli ke daerah lainnya di Kecamatan Pajangan, Pos Pantau Sindon dan Pos Induk RAPI Kec. Pajangan di Kayuhan Kulon Triwidadi Pajangan. (Sihumas Polsek Pajangan)
Link Album foto tidak tampil, silahkan buka posting ini dengan Chrome:
24.3-6-2017 Pengamanan Malam Takbir 1438 H Kecamatan Pajangan
Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE