-->

Rapat Koordinasi Persiapan Acara HUT Ke 3 Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017

Rapat Koordinasi Persiapan Acara HUT Ke 3 Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017Rapat Koordinasi Persiapan Acara HUT Ke 3 Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017Rapat Koordinasi Persiapan Acara HUT Ke 3 Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017Rapat Koordinasi Persiapan Acara HUT Ke 3 Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017
Bhabinkamtibmas Desa Guwosari Bripka Supri Handono, S.H. dan Bamin Sihumas Polsek Pajangan Aipda Moh. Arin Ashudi menghadiri acara rapat koordinasi Desa Wisata Kalakijo bertempat Ingkung kuali Dusun Kalakijo RT 02 Guwosari Pajangan Bantul, Jumat 27 Januari 2017 jam 20.00 Wib.

Hadir dalam acara ini Kepala Dukuh Kalakijo H. Sareh Supardi, Kepala Dukuh Kedung Bpk. Anwar Aswahadi, Ketua Pokdarwis Dewikasari Kalakijo Bpk. Siswanto, S.S.T., Ketua Muda Mudi Kalakijo Sdr. Ahdan Fajarudin, tokoh masyarakat dan tamu undangan.

Bpk. Siswanto dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan peringatan 3 tahun hari jadi Desa Wisata Kalakijo dan rumah makan Ingkung Kuali.

Dusun Kalakijo yang sudah menjadi Desa Wisata perlu mengadakan even-even kegiatan. Even kegiatan nantinya akan dimulai pada Kamis (2/2/2017) berupa prosesi renungan dan doa bersama dengan mengundang Bupati Bantul, DPRD Kab. Bantul, Kepala Dinas dan Muspika Pajangan. Acara diisi dengan sambutan-sambutan, doa bersama dan hiburang keroncong. Acara pada hari Senin (2/2) akan dilanjutkan dengan promosi-promosi, beli Ingkung dua dapat kaos dan Lomba fotografi.

Pada hari Minggu (5/2/2017) acara Jalan Sehat Warga Kalakijo dan Kedung dengan diselingi hiburan angklung, musik dan pembagian hadiah. Acara ini untuk masyarakat umum dan gratis, masyarakat datang registrasi, mendapat kupon dan ditengah jalan mengumpulkan kupon, hadiah utama berupa 1 ekor kambing. Dana dari even ini murni dari Desa Wisata dan Ingkung kuali tidak ada tarikan ke masyarakat.

Dalam acara tersebut akan kita tampilkan potensi-potensi yang dimiliki Desa Wisata Kalakijo dan Kedung berupa seni, budaya, potensi alam dan potensi lain yang dimiliki 2 pedusunan.

Tema yang akan diusung dalam acara tersebut "Menggali Potensi Alam Untuk Kesejahteraan Masyarakat", kita menggali dan mengembangkan potensi kesenian, kebudayaan, potensi alam dan potensi lain yang ada di Dusun Kalakijo maupun Dusun Kedung dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalakijo maupun Kedung dan pemberdayaan dan penggerakan masyarakat.

Bhabinkamtibmas Desa Guwosari Bripka Supri Handono, S.H. dalam acara ini menyampaikan pengamanan selain dari Polsek Pajangan diharapkan melibatkan Koramil 18/Pajangan dan Linmas. Ia akan siap membantu dalam mengurus izin kegiatannya. Semoga dengan kegiatan ini nantinya dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan dan membawa manfaat untuk warga masyarakat Kalakijo dan Kedung.

Guna mematangkan kegiatan nantinya akan diadakan rapat tambahan. Hingga selesainya rapat koordinasi situasi berakhir dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan)

Album Foto : 27.4-1-2017 Rapat Koordinasi Persiapan Acara Desa Wisata Kalakijo Dan Ingkung Kuali 2017

Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger