-->

Evaluasi Pos Pantau Sindon Jelang Akhir Operasi Ramadniya Progo 2017

Evaluasi Pos Pantau Sindon Jelang Akhir Operasi Ramadniya Progo 2017Evaluasi Pos Pantau Sindon Jelang Akhir Operasi Ramadniya Progo 2017
Kepala Pos Pantau Sindon Iptu Suhirno (Kanit Sabhara Polsek Pajangan) mengambil apel anggotanya dan organisasi RAPI (Radio Antar Penduduk Indonesia) Kec. Pajangan di pos pantau Sindon Dusun Iroyudan RT 06 Guwosari Pajangan Bantul, Selasa (4/7/2017) jam 08.00 Wib.

Operasi Ramadniya Progo 2017 di wilayah Kec. Pajangan Bantul untuk pengamanan hari Raya Idul Fitri 1348 H dilaksanakan selama 16 hari sejak 19 Juni 2017 hingga 4 Juli 2017. Hari ini merupakan hari terakhir dilaksanakan kegiatan tersebut.

Iptu Suhirno dalam apel ini mengatakan, atas nama Polsek Pajangan kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada organisasi RAPI Kec. Pajangan dan Komunitas SDS yang membantu dan bersama-sama kami melaksanakan pengamanan lebaran dan malam takbir perayaan hari Raya Idul Fitri 1438 H. Kerjasama kita berjalan baik dan lancar, perlu kita pertahankan dan lanjutkan. Hari ini hari terakhir pelaksanaan Operasi Ramadniya Progo 2017, kita akan melakukan penarikan dan pembenahan pos. "Sekali lagi kami sampaikan ucapan terimakasih kepada RAPI Kec. Pajangan, SDS dan seluruh pihak yang membantu pelaksanaan operasi ini. Kita bersyukur selama pelaksanaan pengamanan berjalan lancar dan aman", pungkasnya.

Iptu Suhirno juga menyampaikan terima kasih kepada Bpk. Zaminun pemilik rumah yang membantu Polsek Pajangan dalam setiap tahunnya dengan mengizinkan rumahnya yang strategis digunakan tempat pelaksanaan operasi. (Sihumas Polsek Pajangan)

.


Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger