-->

Pemilihan Ketua Komunitas Mentaok VW Di Balai Desa Guwosari

Pemilihan Ketua Komunitas Mentaok VW Di Balai Desa GuwosariPemilihan Ketua Komunitas Mentaok VW Di Balai Desa GuwosariPemilihan Ketua Komunitas Mentaok VW Di Balai Desa Guwosari
Komunitas Mentaok Volkswagen (VW) mengadkan musyawarah dalam rangka pemilihan Ketua Komunitas periode 2017-2020 di Balai Desa Guwosari Pajangan Bantul, Minggu pagi (30/7/2017).

Musyawarah pemilihan Ketua berlangsung aman, Sdr. Andi alu Wibowo akhirnya terpilih sebagai Ketua dengan Perolehan suara 43.

Ketua 2 (demisoner) menjelaskan, “komunitas VW Mentaok ini adalah komunitas asli Bantul dengan jumlah anggota sekitar 150 yang tersebar se DIY Jateng. Semoga dengan semangat baru kepengurusan ini bisa mempererat tali persaudaraan antar sesama penghobi VW”, harapnya.

Sekitar ± 30 Mobil VW yakni VW Safari, VW Combi, VW Beetle/kodok dan VW Touran berkumpul di Aula Balai Desa Guwosari.

Menurut Waziri salah satu Pamong desa Guwosari “Pemerintah Desa Guwosari siap membantu acara masyarakat dengan menyediakan aula, pendopo, GOR dan gedung, jika masyarakat ingin menggunakan sarana milik pemerintah Desa Guwosari silahkan untuk menghubungi kami”, tuturnya.

Hingga selesainya pertemuan komunitas Mentaok VW di Balai Desa Guwosari situasi berakhir dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan)

.


Humas Polsek Pajangan tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2015. Humas Polsek Pajangan - Proudly Powered By Blogger